[DVO ZONE] - TVXQ kembali menorehkan sejarah di chart Oricon. Album Jepang
terbaru yaitu ‘With’ yang dirilis 17 Desember lalu memuncaki chart
mingguan Oricon setelah memuncaki chart harian. Dengan ini, TVXQ
memuncaki chart mingguan dengan rilisan ‘Tone’ tahun 2011, ‘Time’ tahun
2013, dan ‘Tree’ di tahun 2014 sebelumnya, menorehkan rekor sebagai
artis asing pertama yang memuncaki chart mingguan dengan 4 album studio
berturut-turut, memecahkan rekor Bon Jovi dengan 3 album berturut-turut.
Jika album ‘Best Selection 2010′ yang dirilis tahun 2010 dimasukkan,
total TVXQ memuncaki chart album mingguan selama 5kali berturut-turut.
Album ‘With’ terjual 233.000 kopi di minggu pertama perilisan, membuat
TVXQ membukukan rekor menjual lebih dari 200.000 album untuk 4 album
studio mereka, memecahkan rekor sebelumnya.
TVXQ juga berada di
posisi kelima daftar ‘2014 Yearly Artist Total Sales’ dengan menjual
single, album dan DVD dengan nilai total 34 miliar won. TVXQ menjadi
satu-satunya artis asing yang berada di posisi 5 besar dalam daftar ini.